Palestina-Israel: Bagaimana Rasanya Hidup di Jalur Gaza?
- bbc
Sekolah digunakan sebagai tempat berlindung
Banyak anak bersekolah di sekolah yang dikelola oleh PBB dan banyak dari sekolah itu menjadi tempat berlindung bagi orang-orang yang melarikan diri dari serangan yang terjadi.
Menurut badan pengungsi Palestina UNRWA, 64?ri 275 sekolahnya menjalankan sistem "sif ganda", yakni satu sekolah di pagi hari dan satu sekolah di sore hari.
Ukuran kelas rata-rata adalah sekitar 41 siswa pada tahun 2019.
Tingkat melek huruf bagi mereka yang berusia 15-19 tahun sekarang 99% - terus meningkat selama beberapa tahun terakhir.
Meskipun begitu, hanya ada sekitar 66% siswa yang bertahan di sekolah menengah hingga menyelesaikan sekolah menengah atas atau setara dengan kelas enam.
Pengangguran kaum muda yang tinggi
Gaza memiliki salah satu populasi termuda di dunia, dengan hampir 65% populasi di bawah 25 tahun, menurut CIA Factbook.
Banyak anak muda yang menganggur.
Sebuah laporan Ocha dari tahun 2020 mengatakan pengangguran kaum muda mencapai 70%, sebagian karena pandemi.