Logo ABC

Ngeri, Ratusan Siswi di Nigeria Diculik Kelompok Bersenjata

Empat dari lima putri Aliyu Ladan Jangebe termasuk di antara lebih dari 300 gadis yang diculik.
Empat dari lima putri Aliyu Ladan Jangebe termasuk di antara lebih dari 300 gadis yang diculik.
Sumber :
  • abc

Penculikan paling terkenal terjadi pada April 2014, ketika 276 gadis diculik oleh pemberontak jihadis Boko Haram dari sekolah menengah di Chibok di negara bagian Borno.

Lebih dari 100 di antaranya masih hilang.

Boko Haram menentang sistem pendidikan barat dan para pengikutnya sering menargetkan sekolah.

Kelompok bersenjata terorganisasi lainnya, yang secara lokal disebut bandit sering menculik siswa untuk mendapatkan uang.

Pemerintah mengatakan sekelompok besar pria bersenjata di negara bagian Zamfara diketahui menculik demi uang dan mendesak pembebasan anggotanya yang ditahan di penjara.

Para analis memperingatkan jaringan kriminal Nigeria mungkin akan merencanakan lebih banyak penculikan seperti itu, jika mereka tidak dihukum.

Artikel ini diproduksi oleh Hellena Souisa dari artikel ABC News dalam Bahasa Inggris.