Perth Lockdown: WNI Sempat Panik namun Akhirnya Paham Kondisi
- abc
"Jadi karena kami sudah sampai di tempatnya teman dan teman itu juga tidak punya masker, jadi apa yang akan terjadi kalau masker ini berlakunya mulai saat itu," kata Butet lagi.
Acara makan-makan itu akhirnya tetap berlangsung, katanya, namun yang hadir hanya setengahnya.
"Alasannya karena mereka khawatir dan ada juga yang ingin belanja mempersiapkan segala kebutuhan sebelum lockdown berlaku mulai jam 6 sore," ujar Butet yang juga mahasiswi Notre Dame University.
Penjual daging asal Indonesia alami peningkatan permintaan Pemilik toko daging di Langford, Australia Barat, Sjahrir Laonggo, mengatakan permintaan daging meningkat di tengah lockdown yang berlaku saat ini.
Koleksi pribadi
Warga asal Indonesia lainnya, Sjahrir Laonggo yang memiliki toko daging di daerah Langford, menyebutkan sejak berlakunya "lockdown" pihaknya menerima permintaan daging yang semakin meningkat.
"Bagi kami malah bagus karena orang tidak berani keluar, sehingga mereka lebih banyak memesan lewat telepon dan kami siapkan. Jadi mereka tinggal datang mengambil pesanannya," kata Sjahrir.
Pria yang sudah tinggal di Australia Barat sejak tahun 1974 ini menyebut tiga orang pekerjanya kini sangat sibuk dan yang bekerja paruh waktu malah diberi jam kerja lebih panjang karena meningkatnya permintaan konsumen.