Pemimpin Oposisi Rusia yang Pulih dari Racun Saraf Ditahan Seketika
- bbc
"Serangan Kremlin terhadap Navalny bukan hanya pelanggaran hak asasi manusia, tetapi penghinaan terhadap orang-orang Rusia yang ingin suara mereka didengar," kata Jake Sullivan.
Bagaimana peristiwa itu terjadi?
Ketika Navalny diracun Agustus lalu dan pingsan dalam penerbangan internal di Siberia, dia diterbangkan ke Jerman untuk perawatan medis darurat. Saat dia pulih, dia berkata ingin kembali ke Rusia.
Pada hari Minggu dia menepati janjinya, ia pulang dengan menggunakan Pobeda Airlines meskipun ada peringatan bahwa dia akan ditangkap saat mendarat.
Pesawat itu penuh dengan wartawan, termasuk Andrey Kozenko dari BBC Russian Service.
Sesaat sebelum mendarat, pilot mengumumkan bahwa karena "alasan teknis", pesawat itu dialihkan dari bandara Vnukovo ke bandara Sheremetyevo, pengumuman yang membuat para penumpang terkejut.
"Saya tahu bahwa saya benar. Saya tidak takut apa-apa," kata Navalny kepada para pendukungnya dan wartawan setelah mendarat, hanya beberapa menit sebelum dia ditahan. "Apakah kamu sudah lama menunggu saya?" katanya kepada penjaga perbatasan.