Mau Ungkap Asal Usul COVID-19, Penyelidik WHO Ditolak Masuk ke China
Rabu, 6 Januari 2021 - 13:17 WIB
Sumber :
- bbc
Asumsi awal, virus itu muncul dari pasar yang menjual hewan untuk diambil dagingnya. Diduga bahwa di sinilah virus bertransmisi dari hewan ke manusia.
Namun asal muasal virus masih diperdebatkan. Beberapa ahli berpendapat bahwa pasar mungkin bukan asalnya, melainkan menjadi wadah yang meningkatkan penyebaran.
- WHO peringatkan `tak ada solusi sederhana` dalam pengembangan vaksin Covid-19
- Kajian virus corona muncul di Wuhan sejak akhir Agustus, China sebut hasil itu `sebagai hal yang konyol`
- Virus `setan` corona: Ratusan orang asing dievakuasi dari Wuhan, WNI khawatir, `Kami tidak mau mati di sini`
Beberapa penelitian menunjukkan bahwa virus corona yang mampu menginfeksi manusia mungkin telah beredar tanpa terdeteksi pada kelelawar selama beberapa dekade.
Namun, tidak diketahui, inang hewan perantara apa yang menularkan virus antara kelelawar dan manusia.