Perang dagang dengan China, Trump Justru Ada Rekening Bank Tiongkok?
- bbc
Presiden Amerika Serikat, Donald Trump, punya rekening bank di China dan selama bertahun-tahun memburu proyek-proyek bisnis di negara tersebut, demikian dilaporkan harian The New York Times.
Rekening itu dikendalikan Trump International Hotels Management yang juga membayar pajak-pajak setempat antara 2013 dan 2015.
Juru bicara Trump mengatakan rekening tersebut dibuat untuk menjajaki potensi bisnis hotel di Asia.
Trump selama ini kritis terhadap perusahaan-perusahaan AS yang berbisnis di China, dan bahkan dia memicu perang dagang antara AS dan China.
Surat kabar NY Times mengungkap rekening itu setelah memperoleh catatan pajak Trump, yang mencakup rincian keuangan pribadi Trump dan perusahaan-perusahaannya.
Sebelumnya, harian itu melaporkan Trump membayar pajak federal AS sebesar US$750 atau Rp10,9 juta pada 2016 dan 2017, tatkala dia menjadi presiden AS.
Rekening bank di China yang dimilikinya telah dipakai untuk membayar pajak setempat sebesar US$188.561 atau Rp2,7 miliar.