Anaknya Presiden Donald Trump Tertular COVID-19

Presiden Amerika Serikat Donald Trump dan putranya Barron berjalan menuju Gedung Putih dari Marine One di Washington, Amerika Serikat, Minggu (16/8/2020).
Sumber :
  • REUTERS/Erin Scott/WSJ/Ant

VIVA – Barron, putra Presiden Amerika Serikat Donald Trump, positif tertular COVID-19. Kendati demikian Barron tidak menunjukkan gejala, ungkap Ibu Negara Melania Trump di Washington DC Rabu waktu setempat (14/10).

Catat! 10 Pelanggaran Ini Jadi Sasaran Tilang Elektronik yang Dikirim via WA

Kabar itu muncul setelah kedua orang tua Barron, Donald dan Melania, juga dinyatakan terkena penyakit virus corona jenis baru tersebut.

Baca juga: Belum Sampai 2 Pekan Kena COVID-19, Trump Kampanye Pilpres Lagi

Satu Lagi Kantong Jenazah Korban Kebakaran Glodok Plaza Tiba di RS Polri

"Untungnya, dia adalah remaja yang kuat dan tidak menunjukkan gejala," kata Melania Trump dalam pernyataan.

Ia mengatakan dirinya dan Barron sekarang sudah dinyatakan negatif dari virus itu.

Mendikti Satryo Bantah Lakukan Pemecatan: Yang Ada Mutasi dan Rotasi

Melania menuturkan bahwa gejala yang ia sendiri alami sangat "sedikit". Ia juga berharap dapat melanjutkan tugas-tugasnya sebagai ibu negara "sesegera mungkin."

Donald Trump sempat menginap tiga malam di sebuah rumah sakit militer setelah ia pada 2 Oktober mengumumkan bahwa dirinya dan Melania positif corona.

Selama perawatan atas virus itu, Donald menjalani sebuah terapi antibodi ganda eksperimental, yang dikembangkan oleh Regeneron Pharmaceuticals Inc. Ia juga diberi obat anti virus remdesivir buatan Gilead Sciences Inc serta steroid dexamethasone.

"Pada satu sisi, saya senang kami bertiga menjalani periode ini secara bersamaan sehingga kami bisa menjaga satu sama lain dan menghabiskan waktu bersama," kata Melania Trump. (reuters/ant)
 

Viral Mobil Dinas Kemhan Tabrak Pejalan Kaki dan Pemotor hingga Terluka Parah

Korban Kecelakaan Mobil yang Dikemudikan Anak PNS Kemhan Meninggal

Toyota Kijang Inova berpelat nomor 6504-00 yang dikemudikan MSK menabrak pria berinisial TR yang sedang berdiri di pinggir jalan.

img_title
VIVA.co.id
22 Januari 2025