Syarat Baru Partner Visa ke Australia, Apa Dampaknya Bagi WNI?
- abc
Alan menjelaskan salah satu upaya yang ia maksud adalah dengan melakukan sekitar 500 jam kelas bahasa Inggris gratis.
Sebelumnya Pemerintah Australia menyebutkan jika persyaratan ini sebagai upaya untuk menciptakan "kohesi sosial" atau pembauran sosial.
Dari pengamatannya sebagai agen migrasi, Indah mengatakan kebanyakan migran merasa lebih nyaman untuk bersosialisi dengan sesamanya, salah satu alasannya karena kendala bahasa.
"Memiliki kemampuan Bahasa Inggris bisa menjadi hal yang benar dan bermanfaat, bukan hanya untuk bersosialisasi, tapi juga membuka lebar kesempatan, seperti mencari kerja."
"Saya rasa pemerintah Australia juga menginginkan lebih banyak pendatang bekerja di bidang-bidang yang lebih profesional."
Tak hanya itu, menurutnya akan menjadi sebuah kesulitan bagi orang yang tidak terlalu bisa Bahasa Inggris untuk berkomunikasi atau mengatasi sejumlah masalah yang mungkin akan dihadapinya.
Pejabat pelaksana Menteri Imigrasi Australia juga mengatakan salah satu alasan menunjukkan kemampuan berbahasa Inggris adalah agar pendatang yang mengalami kekerasan rumah tangga atau eksploitasi lainnya bisa mengkomunikasikannya dengan baik saat mencari pertolongan.