NASA Siap Kirim Astronaut Wanita Pertama ke Bulan, Misi Rp419 Triliun
- bbc
Bridenstine berharap dapat memilih seluruh anggota tim astronaut dua tahun sebelum target terbang misi itu.
"Saya pikir penting bagi kami untuk mulai mengidentifikasi anggota tim Artemis lebih awal, terutama karena saya yakin itu akan menjadi sumber inspirasi," ujarnya.
Melalui proyek ke bulan ini, AS ingin kembali menjadi negara terdepan dalam bidang antariksa. Selain target mendaratkan astronaut, AS juga berencana mengekstraksi deposit es di kutub selatan bulan.
Deposit es itu diyakini dapat menjadi bahan bakar roket di selama berada di bulan. Ekstraksi deposit itu, menurut NASA, akan lebih murah daripada membawa bahan bakar dari bumi.
Jika berhasil, bahan bakar roket baru itu dapat mengubah alokasi anggaran misi ke bulan.
Sementara itu, Wakil Presiden AS, Mike Pence, mengungkap kecemasannya pada ambisi ruang angkasa yang dicanangkan China.
Pada Januari 2019, China menjadi negara pertama yang mendaratkan robot penjelajah di sisi jauh bulan. China saat ini tengah mempersiapkan proyek pengiriman sampel tanah bulan ke bumi.