PM Shinzo Abe dan Warisannya bagi Jepang Setelah Mundur
- bbc
Sebaliknya, dalam urusan luar negeri (baik dalam kebijakan keamanan atau ekonomi), Abe adalah seorang pragmatis klasik.
Dia memperkuat aliansi yang ada (terutama dengan AS) dan mengembangkan kemitraan baru dengan aktor regional dan global, baik dengan rezim demokrasi maupun otoriter, terlepas dari kecenderungan ideologis mereka.
Prestasi Abe sebagai perdana menteri, seperti banyak karier politik lainnya, adalah hasil dari kombinasi keberuntungan dan perhitungan dan waktu pemilihan yang cerdas.
Kemenangannya dalam enam pemilihan umum (tiga pemilihan majelis rendah dan tiga majelis tinggi sejak 2012) terbantu oleh partai-partai oposisi Jepang yang lemah dan terfragmentasi.
Hal itu juga terjadi karena fokus Abe yang tak henti-hentinya dalam memberikan kemakmuran ekonomi bagi pemilih domestik yang non-ideologis dan meningkatkan stabilitas di dalam negeri dibandingkan kebijakan luar negeri yang berisiko.
Keberhasilan Abe telah dicapai (seperti halnya dengan para pendahulunya yang reformis, seperti Junichiro Koizumi di tahun 2000-an, atau Yasuhiro Nakasone di tahun 1980-an) melalui reformasi bertahap, alih-alih perubahan mendadak dari model politik konsensual yang telah menjadi ciri politik Jepang pasca-perang.
Dalam kebijakan keamanan, hasil dari pendekatan yang melelahkan dan bertahap ini dapat dilihat di sejumlah bidang utama.