Logo BBC

Berlomba Cari Vaksin COVID-19: Jalan Pintas dan Tudingan Trik Kotor

Presiden Vladimir Putin memimpin rapat tentang vaksin Sputnik V.-EPA
Presiden Vladimir Putin memimpin rapat tentang vaksin Sputnik V.-EPA
Sumber :
  • bbc

Kegagalan untuk mengamankan pasokan dapat menyebabkan kemarahan publik dan menimbulkan pertanyaan tentang kompetensi mereka.

Dirjen WHO mengeluarkan seruan pada 18 Agustus agar negara-negara kaya bergabung dalam program global untuk berbagi vaksin dengan negara-negara miskin. "Kita perlu mencegah nasionalisme vaksin," katanya.

Negara-negara mungkin juga tergoda untuk menawarkan akses vaksin ke negara lain sebagai alat diplomasi, untuk meminta dukungan.

Bollyky percaya "setiap negara yang memiliki pasokan awal pada akhirnya akan menyimpan sebagian dari pasokan itu untuk diplomasi".

Menjadi yang pertama di pasar tidak selalu berarti vaksin akan menjadi yang paling efektif dan para ahli mengingatkan bahwa ini bukan perlombaan di mana akan ada satu pemenang atau garis finis.

Ini berarti persaingan dalam mengembangkan dan memasok vaksin mungkin baru saja dimulai.