Logo BBC

Maskapai Jepang Uji ‘Gerendel Sikut’ Pintu Toilet untuk Cegah COVID-19

BBC Indonesia
BBC Indonesia
Sumber :
  • bbc

Toilet di pesawat kemungkinan adalah salah satu tempat yang ingin dihindari untuk disentuh para penumpang dan pandemi COVID-19 membuat situasi lebih parah.

Maskapai penerbangan Jepang, All Nippon Airways (ANA), kini mencoba untuk membuat pintu toilet dapat dibuka tanpa dipegang, dengan gerendel pintu yang dapat dibuka dan ditutup dengan sikut.

Gerendel pintu seperti ini tengah diuji coba di bandara udara Haneda sampai akhir Agustus 2020.

ANA tengah mengumpulkan masukan dari berbagai pihak sebelum memutuskan kapan sistem ini dapat diterapkan.

Seorang juru bicara ANA mengatakan rancangan ini baru sampai tahap "sangat awal fase uji coba".

Pengalaman buka pintu tanpa dipegang