China Luncurkan Kampanye Piring Bersih
Sabtu, 15 Agustus 2020 - 06:57 WIB
Sumber :
- bbc
China melakukan kebijakan baru untuk mengurangi sampah makanan setelah Presiden Xi Jinping menyebut bahwa jumlah sampah makanan "mengejutkan dan mengganggu".
"Kampanye Piring Bersih" diluncurkan setelah Xi menyoroti bahwa Covid-19 telah "membunyikan alarm" dampak makanan.
Dia menambahkan bahwa China harus "menjaga kesadaran akan krisis tentang keamanan pasokan makanan".
Kampanye ini muncul beberapa pekan setelah banjir besar menerjang China selatan yang menghancurkan ladang petani dan meluluh-lantakkan hasil panen.
Kantor berita pemerintah China, Global Times, berusaha meremehkan apa yang disebutnya sebagai "sensasi media" bahwa China sedang menuju krisis pangan, yang diperburuk oleh epidemi.