Logo BBC

Taipan Hong Kong Jimmy Lai Ditangkap dan Dijerat UU Keamanan

BBC Indonesia
BBC Indonesia
Sumber :
  • bbc

https://twitter.com/ezracheungtoto/status/1292639860696571904

Puluhan polisi juga terlihat memasuki gedung surat kabar Apple Daily, menggeledah kantor-kantor di dalamnya.

Lai sempat dibawa melewati kantor-kantor dalam keadaan diborgol.

Polisi mengkonfirmasi di Facebook bahwa tujuh laki-laki berusia 39-72 telah ditangkap karena "dicurigai berkolusi dengan kekuataan asing" dan pelanggaran lainnya, tetapi tidak menyebut nama Lai.


Masa depan tak pasti bagi jaringan media pro-demokrasi

Oleh Grace Tsoi, BBC World Service, Hong Kong

Pemandangan hampir 200 petugas polisi menyerbu ruang redaksi Apple Daily, surat kabar pro-demokrasi terbesar di Hong Kong, mengejutkan banyak orang di sini dan pertanda bahwa segala sesuatunya berubah dengan cepat.

Seorang karyawan Apple Daily memberi tahu saya bahwa rekan-rekannya tenang dan telah memperkirakan ini akan terjadi ketika Undang-Undang Keamanan Nasional disahkan.