Di Australia Ada Juga Orang Bikin Kerajaan, Empire of Atlantium
- abc
"Menurut saya inti dari demokrasi adalah pluralitas, banyak sudut pandang, orang-orang berdebat, berselisih, saling bernalar," katanya.
"Ketika semua orang berpikiran sama, dan mengikuti aturan yang sama, itu membuat masyarakat menjadi sangat membosankan.
"Betapa indahnya masyarakat yang kita tinggali yang tahan menghadapi orang-orang seperti saya."
Paul Delprat memisahkan diri dari Mosman, di pinggiran kota Sydney. (Principality of Wy)
"Masyarakat adat memiliki klaim atas kedaulatan"
Meskipun mudah untuk memindahkan micronations ke ranah satir, di dalamnya tertanam sejarah yang kuat tentang identitas masyarakat adat.
Republik Murrawarri, sebuah micronation Aborigin, mendeklarasikan kemerdekaan pada 2013, dan pendirinya menuntut perjanjian antara bangsa Murrawarri dan Kerajaan Inggris Raya.
Bangsa Suku Yidindji di Far North Queensland memproduksi prangko sendiri. (yidindji.org)
Demikian pula, Bangsa Suku Yidindji di Far North Queensland, yang melepaskan ikatan hukumnya pada tahun 2014, berharap untuk menandatangani nota kesepahaman dengan Australia (Murrumu Walubara Yidindji, pendirinya, telah melepaskan paspor, rekening bank, dan kewarganegaraan Australia).
Tetapi meskipun mereka mungkin mengikuti formula yang mirip dengan micronations lain di seluruh negeri, Williams memperingatkan agar tidak menyimpulkan terlalu banyak persamaan di antaranya.
"Masyarakat adat memiliki klaim atas kedaulatan, klaim atas kebangsaan, yang mendahului kolonisasi Australia," kata Williams.
"Jadi kelompok-kelompok itu kemudian memutuskan, "Kami akan terus menuntut hak-hak kami". Dan dalam kasus mereka, tuntutan mereka dibawa ke pengadilan [dan] mereka memiliki argumen hukum yang dapat mereka ajukan.