Logo ABC

Wabah Corona Muncul Lagi di 2 Kapal Pesiar saat Kembali Beroperasi

Kapal pesiar Ruby Princess menjadi tempat penyebaran terbesar kasus COVID-19 di Australia.
Kapal pesiar Ruby Princess menjadi tempat penyebaran terbesar kasus COVID-19 di Australia.
Sumber :
  • abc

Line chart showing Australia s current Covid-19 growth factor of 0.98 as of May 28, 2020

Pemerintah Kanada juga melarang kapal pesiar yang membawa lebih dari 100 orang beroperasi di perairan Kanada sampai tanggal 31 Oktober.

Meski Spanyol sudah membuka diri lagi bagi turis asing untuk datang di bulan Juni, larangan bagi kapal pesiar untuk masuk ke pelabuhan mereka masih berlaku sampai batas yang belum ditentukan.

Namun pemilik kapal MSC Cruises asal Swiss mengatakan berencana mengoperasikan kapal-kapal mereka di Laut Tengah di pertengahan kedua bulan Agustus.

A boy runs on Saint Rafael beach in Cyprus where a number of cruise ships are anchored. Perusahaan pengelola kapal pesiar di seluruh dunia banyak mengalami kerugian karena penghentian operasi berkenaan dengan COVID-19. (AP: Petros Karadjias)


Bagaimana masa depan industri kapal pesiar?

Banyak yang berpendapat kebanyakan kapal pesiar tidak akan bisa beroperasi sampai setidaknya tahun 2021. Perusahaan kapal pesiar terbesar di dunia Carnival melaporkan kerugian sekitar Rp 6,2 triliun di kuartal kedua tahun 2020.