Rekor Baru Penularan Corona, Laporan Harian Australia Mengejutkan
- abc
Premier Daniel meminta semua warga di pedalaman Victoria untuk mengenakan masker jika mereka tidak bisa menjaga jarak aman satu sama lain.
"Ini dapat membuat perbedaan yang sangat besar dalam menghentikan penyebaran virus, serta menekan angka penularan di Victoria," katanya.
Warga di kawasan pedalaman Victoria telah diminta menggunakan masker jika tidak bisa menjaga jarak antara individu.
AP: Alvaro Barrientos
Menteri Kesehatan Victoria, Jenny Mikakos mengatakan pihak otoritas terus mengawasi dengan ketat situasi di wilayah regional atau pedalaman Victoria.
"Kami berjuang untuk hidup. Saya ingin menegaskan warga Victoria perlunya waspada dan membatasi pergerakan," katanya.
Sumber penularan terbesar
Profesor Sutton mengatakan "tidak ada jaminan" jumlah penularan akan stabil dalam beberapa hari, tapi menurutnya angka tinggi hari ini mewakili perilaku dan pergerakan orang setidaknya 10 hari yang lalu.
Beberapa penularan virus corona yang terbesar di Victoria termasuk: