Komet Neowise Lewati Bumi, Hanya Bisa Dilihat 'Sekali Seumur Hidup'
Kamis, 16 Juli 2020 - 07:56 WIB
Sumber :
- bbc
Di foto sini komet dapat dilihat di Provinsi Van, Turki.
Komet adalah sepotong batu ruang angkasa yang mengorbit mengelilingi Matahari kita. Ia terdiri dari bebatuan dan es yang mengandung gas.
Panas dari Matahari mencairkan es, melepaskan gas, dan menimbulkan `ekor` panjang yang bisa kita lihat dari Bumi.
Ditemukan pada bulan Maret
Komet Neowise ditemukan dengan satelit NASA NEOWISE pada akhir Maret.