Bus Terjun ke Danau di China, 21 Orang Tewas

Ilustrasi mayat.
Sumber :
  • U-Report

VIVA - Sebuah bus yang mengangkut para siswa Sekolah Menengah Atas terjun ke Danau Hongshan di Kota Anshun, Provinsi Guizhou, barat daya China pada Selasa, 7 Juli 2020. Akibatnya 21 orang tewas, dan 15 lainnya luka-luka.

5 Siswa SMP asal Bogor Raih Juara Pertama Kompetisi AI Robotik Internasional di China

Dilansir dari New York Post, disebutkan bahwa sebelum berbelok ke danau, bus menabrak pagar pembatas terlebih dahulu. Peristiwa itu terjadi pada siang hari waktu setempat.

Televisi nasional China, CCTV, melaporkan para siswa yang berada di dalam bus tersebut bermaksud mengikuti ujian masuk universitas atau gaokao. Sedangkan Pemerintah Kota Anshun menyebut para korban yang terluka segera dilarikan ke rumah sakit setelah proses evakuasi bus dilakukan.

Kemenhub Berangkatkan 3.522 Pemudik Gratis Nataru ke 11 Kota Tujuan

Evakuasi dilaporkan melibatkan lebih dari 200 orang termasuk 55 penyelam profesional. Atas musibah tersebut, para netizen di negeri tirai bambu tersebut menyampaikan belasungkawa melalui situs microblogging Weibo.

"Saya berharap angka kematian tidak bertambah lagi. 2020 benar-benar penuh dengan bencana dan kesulitan," kata salah satu dari mereka.

Kemenhub Duga Overheating Mesin Truk Jadi Penyebab Kecelakaan Maut di Tol Pandaan-Malang
Kecelakaan Maut di Tol Cipularang KM 80

Kecelakaan Maut di Tol Cipularang KM 80 Diduga Karena Sopir Ngantuk

Kecelakaan maut, yang terjadi di ruas Tol Cipularang KM 80, Purwakarta, Jawa Barat, yang menewaskan dua orang diduga terjadi karena pengemudi bus dalam kondisi mengantuk.

img_title
VIVA.co.id
26 Desember 2024