Klub Malam Baru Buka Ada Positif Corona, 300 Tamu dan Staf Dikarantina

Kota Zurich, Swiss
Sumber :
  • businessinsider.com

VIVA – Otoritas Kesehatan Zurich, Swiss melakukan karantina massal selama 10 hari terhadap 300 tamu dan staf di sebuah klub malam pada 27 Juni 2020. Hal ini dilakukan menyusul dengan ditemukannya seorang pria yang dinyatakan positif COVID-19 dan telah terbukti telah menginfeksi orang lain selama perjalanannya.

Bertemu Prabowo, GAVI Janji akan Perkuat Kerja Vaksin dengan Indonesia

Pria tersebut diketahui sempat mengunjungi Flamingo Club di Zurich pada  21 Juni dan dinyatakan positif Corona COVID-19 pada 25 Juni, kata pernyataan resmi otoritas kesehatan setempat. Lima teman orangnya yang juga datang ke klub itu bersama pria tersebut juga dinyatakan  positif COVID-19 saat itu. 

Seperti negara-negara Eropa lainnya yang telah melakukan relaksasi lockdown, Swiss melaporkan adanya peningkatan kasus infeksi virus COVID-19 baru. Dilansir dari laman Asia One, pekan ini jumlah infeksi kasus COVID-19 di Swiss meningkat setiap harinya.

Prabowo Sebut Indonesia Bakal Jadi Anggota GAVI, Kucurkan Dana Rp 475 Miliar Lebih

Data dari Otoritas Kesehatan Swiss mencatat ada 18 kasus baru positif COVID-19 pada Senin lalu. Kemudian naik menjadi 69 kasus baru pada Sabtu kemarin. 

Klub malam di Swiss telah diizinkan untuk dibuka kembali bulan ini. Meski demikian para pemilik klub juga harus mengikuti sejumlah peraturan seperti wajib membuat nama daftar tamu mereka.

Dua Kelompok WNA Bentrok dengan Warga Lokal di Kuta Bali, Warga Lokal Kena Pukul Hingga Pingsan

"Dalam hal ini, penutupan klub harus dipertimbangkan," disampaikan otoritas kesehatan Zurich.

Swiss telah mencatat sebanyak 31.555 kasus nfeksi virus Corona. Dan tercatat ada 1.682 kasus kematian sejauh ini, dinyatakan kementerian itu.  

Baca juga: 5 Anggota Polda Metro Babak Belur Dikeroyok Orang-orang Nigeria

Chandrika Chika

Dilaporkan ke Polisi, Chandrika Chika Diduga Lakukan Penganiayaan Dipicu...

Saat ini, pihak kepolisian masih mendalami kasus dugaan penganiayaan dengan terlapor Chandrika Chika tersebut.

img_title
VIVA.co.id
19 Desember 2024