Logo BBC

Miliarder Sepupu Sendiri Bongkar Rahasia Presiden Suriah Al-Assad

BBC Indonesia
BBC Indonesia
Sumber :
  • bbc

Keputusan Putin untuk campur tangan di Suriah pada tahun 2015 telah memenangkan perang untuk rezim Assad.

Teori itu mengatakan bahwa Assad tidak ingin kehilangan perlindungan Putin, dan Rami Makhlouf adalah pengorbanan yang jelas karena bagi banyak warga Suriah ia adalah simbol korupsi yang berakar dan bercabang di seluruh negeri.

Para pengusaha Rusia yang dekat dengan Putin juga pasti tertarik pada kontrak yang mungkin dianggap milik Makhlouf.

Sejarah keretakan

Faktanya adalah, tidak ada seorang pun di luar keluarga yang berkuasa yang benar-benar tahu persis apa yang terjadi di balik pintu tertutup rezim.

Ayah Bashar, Hafez, presiden pertama dari keluarga Assad, menjadikan negara Suriah sebagai bisnis keluarga ketika ia mengambil alih kekuasaan tunggal pada tahun 1970.

Istrinya, Anisa Makhlouf, berasal dari keluarga yang lebih kaya dari Hafez, bangkit dari kemiskinan melalui angkatan udara dan Partai Baath.

Keluarga Assad
AFP
Mantan Presiden Suriah Hafez al-Assad dan istrinya Anissah Makhlouf (duduk), bersama anak-anak mereka, pada tahun 1985

Hafez sangat mudah curiga, dan berambisi untuk menjadi satu-satunya perwira Suriah yang merebut kursi kepresidenan.