Peselancar Meninggal Diserang Hiu di Santa Cruzz Gegerkan Publik AS

Ilustrasi hiu putih
Sumber :
  • Pixabay

VIVA – Peselancar berusia 26 tahun diserang oleh hiu dan meninggal dunia. Kabar ini menghebohkan publik Amerika, Sabtu sore, 9 Mei 2020. Peristiwa terjadi sekitar 100 meter dari Pantai Pasir Dollar. 

Kabar ini menggegerkan publik Santa Cruzz, California, Amerika Serikat. Meninggalnya peselancar karena serangan hiu ini adalah yang pertama di wilayah tersebut dalam beberapa dekade.

Kabar ini bahkan menjadi trending Google dengan tagar Shark Attack Santa Cruzz hari ini, Senin 11 Mei 2020. Serangan hiu itu terjadi dekat ujung utara Teluk Monterey, seperti yang dilaporkan ABC 7. 

Seperti dikutip laman SFIST, pria bernama Ben Kelly, 26 tahun, warga  Santa Cruz, sedang berselancar di selatan Manresa State Beach ketika spesies hiu itu secara tiba-tiba menyerangnya. Mulai hari ini, 11 Mei 2020 hingga 14 Mei 2020, perairan tersebut akan ditutup. Pengunjung dilarang berenang dan berselancar hingga satu mil ke selatan dan satu mil di utara Pantai Pasir Dollar, tempat serangan itu terjadi.

Baca Juga: Ilmuwan Pakai Materi Bom Atom Teliti Umur Hiu Paus

Kelly dilaporkan dinyatakan meninggal di tempat kejadian.Dalam sebuah pernyataan, California State Parks menulis, "State Parks mengungkapkan simpati terdalamnya kepada keluarga korban."

Seperti yang dilaporkan Chronicle, Pantai Negara Bagian Manresa sudah tertutup bagi para wisatawan yang ingin berjemur. Hal ini dilakukan menyusul imbauan agar masyarakat melakukan jarak sosial di tengah wabah corona. Namun sebelumnya, meskipun berenang dan berselancar masih diperbolehkan.

Reporter KRON4 Amy Larson memposting foto udara dari seorang teman di Twitter yang menunjukkan banyak aktivitas hiu putih besar baru-baru ini, tampaknya di sekitar Santa Cruz.

COVID-19 di Jakarta Naik Lagi, Total Ada 365 Kasus

Serangan hiu di California menurut laporan sebenarnya jarang terjadi. Setiap tahun rata-rata, serangan terjadi kurang dari dua kali, dan serangan hiu yang fatal sangat jarang terjadi. Menurut California Academy of Sciences atau Akademi Ilmu Pengetahuan California, hanya ada 9 serangan hiu yang fatal di lepas pantai California dalam sejarah. Sebelum peristiwa yang menyerang Kelly, sudah ada 99 serangan hiu. Dengan adanya serangan hiu yang menewaskan Kelly total serangan hingga Sabtu, berjumlah 100.

Seorang Nelayan Digigit Hiu di Perairan Lahewa Nias Utara

Dan Akademi Ilmu Pengetahuan mengatakan bahwa hiu putih adalah satu-satunya spesies di sini yang membahayakan manusia.

Seekor hiu menyerang pecinta olahraga kayak di Monterey Bay pada Mei 2017, dan serangan berikutnya pada penyuka hobi kayak pada Juli 2017 dan pantai sempat ditutup  di sekitar Santa Cruz selama beberapa hari.

Kasus COVID-19 di DKI Jakarta Naik Sejak November 2023

Sebelumnya, sempat diterbitkan cacatan serangan hiu di sekitar Bay Area yang pertama kali diterbitkan pada tahun 2015. Pada waktu itu, Chronicle melaporkan bahwa kematian terakhir akibat serangan hiu di dekat San Francisco terjadi pada tahun 1959, di Baker Beach. Tetapi, Wikipedia mencatat bahwa seorang penyelam diserang dan dibunuh oleh seekor hiu di Pigeon Point di San Mateo County pada tahun 1984. Kematian terakhir dari serangan hiu di California terjadi pada 2010 dan 2012 di Santa Barbara County.

Presiden Jokowi dicek kesehatan sebelum divaksinasi booster COVID-19 tahap dua

Bertarung Pulihkan Pandemi, Jalan Terjal Pemerintah Indonesia Bangkit dari Belenggu COVID-19

Lantas bagaimana jejak perjalanan mewabahnya virus mematikan Sars-CoV-2 tersebut, hingga langsung memunculkan situasi pandemi yang mencekam di Tanah Air?

img_title
VIVA.co.id
2 Oktober 2024