Penjara El Salvador, Tahanan Berbagi Pesan Siapa yang Ingin Dibunuh
Rabu, 29 April 2020 - 10:30 WIB
Sumber :
- bbc
Langkah-langkah tersebut termasuk:
- Mengunci narapidana di sel mereka sepanjang hari dan hanya memperbolehkan mereka keluar selama satu jam;
- Memblokir sinyal ponsel dan wifi;
- Mencampuradukkan penjara sehingga satu geng dengan geng lainnya bercampur.
Lonjakan pembunuhan selama akhir pekan mendorongnya untuk semakin memperkuat langkah-langkah itu.
Pertama, dia memerintahkan lockdown penjara selama seminggu. Pada hari Senin (27/04) menteri keamanannya menindaklanjuti dengan memerintahkan penyegelan pintu dan jendela sel.
Pemerintah juga memperlihatkan foto-foto tahanan dengan tangan terikat dan membuat mereka duduk berdekatan ketika sel-sel mereka digeledah.
Foto-foto itu telah menyebabkan kemarahan di antara kelompok-kelompok hak asasi manusia yang menunjukkan bahwa selain "memalukan dan merendahkan" para tahanan, hal itu menunjukkan langkah-langkah sosial untuk memerangi penyebaran virus corona tidak diindahkan di penjara-penjara El Salvador.