Polisi Sydney Pesta dan Mabuk Saat Social Distancing Kena Denda Tinggi
- abc
Dua anggota polisi di negara bagian New South Wales telah dijatuhi denda masing-masing AU$1.000, setelah mereka datang ke sebuah pesta di pusat kota Sydney, akhir pekan lalu.
Polisi melihat seorang anggota polisi perempuan berusia 27 tahun, dengan pangkat senior constable dalam keadaan mabuk pukul 20:30, Sabtu malam (05/04).
Seorang anggota polisi lainnya adalah pria berusia 27 tahun dengan pangkat yang sama yang juga datang ke acara tersebut.
Mereka berdua tidak sedang bertugas, namun termasuk di antara lima orang yang kemudian didenda karena telah melanggar aturan soal "social distancing" yang sedang diberlakukan ketat hampir di seluruh negara bagian.
Australia Selatan
Negara bagian dengan ibukota Adelaide ini mencatat kematian pertama akibat COVID-19, setelah seorang pria berusia 75 tahun meninggal di Royal Adelaide Hospital, Senin malam (06/04).
Departemen Kesehatan di Australia Selatan mengatakan pria tersebut berasal dari pusat kota Adelaide dan terjangkit virus corona saat berada di negara bagian lain.