Logo BBC

Virus Corona: Kisah Relawan yang Kerja Keras Batasi Penyebaran Wabah

BBC Indonesia
BBC Indonesia
Sumber :
  • bbc

Para relawan di Inggris berinisiatif untuk membantu mereka yang tengah mengisolasi diri demi membatasi penyebaran virus di komunitas masing-masing di pelosok negeri.

Kelompok-kelompok di area seperti London dan Cornwall secara sukarela menolong warga dengan mengantarkan barang ke tempat tinggal mereka yang tidak bisa meninggalkan rumah dalam beberapa minggu ke depan untuk membatasi penyebaran wabah.

Seorang remaja berusia 17 tahun yang berinisiatif mendirikan kelompok relawan di London mengatakan: "Sudah seharusnya kami membantu."

Otoritas kesehatan Inggris PHE telah mengimbau warga untuk mengisolasi diri.

Wabah virus corona diduga akan memburuk di Inggris dan PHE tengah bekerja untuk membatasi penyebaran virus yang telah menyebabkan enam orang meninggal dan menjangkiti setidaknya 382 orang.

Pemerintah telah menyusun undang-undang kedaruratan untuk mengatasi virus, termasuk pasal untuk memungkinkan orang meninggalkan pekerjaannya untuk menjadi relawan dan membantu pasien.

Josh St John James, 17, dari Kingston di London, mendirikan kelompok relawan untuk memberikan bantuan dalam bentuk apapun.