Alasan Ilmiah Mengapa Penyu menyantap Sampah Plastik di Laut
- bbc
Dr Pfaller mengatakan semua jenis plastik adalah ancaman.
"Sedotan plastik di hidung penyu dan plastik kresek tentu adalah masalah. Namun, [sampah plastik] apapun di luar sana bisa didiami bakteri dan hewan yang ingin dimakan penyu. Sehingga penyu mencium benda itu seperti sesuatu yang harus didekati dan mungkin memakannya, yang bisa berujung pada kematian penyu."
Eksperimen melibatkan aroma
Temuan-temuan ini, yang telah diterbitkan jurnal Current Biology, didasari pada sebuah eksperimen dengan melibatkan 15 penyu muda yang dibesarkan dalam penangkaran.
Metode eksperimennya adalah para peneliti memasukkan berbagai aroma ke sirkulasi udara di atas tangki air dan merekam reaksi penyu-penyu itu menggunakan kamera video.
Ketika plastik yang sudah dikondisikan lantas dilepaskan ke sirkulasi udara, penyu-penyu itu merespons aroma plastik seperti ketika mereka mencium aroma makanan , semisal ikan dan udang.