Lebih dari 290 Juta Murid Sekolah di Dunia Diliburkan karena Corona
- dw
Italia sendiri telah mengkarantina 50.000 penduduknya di 11 kota. Langkah-langkah baru juga diterapkan termasuk larangan penuh kehadiran supporter di acara olahraga, dan mengimbau orang-orang untuk menghindari salam seperti mencium pipi atau berjabat tangan.
Pemerintah Italia berusaha keras untuk menahan laju penyebaran virus. Perdana Menteri Giuseppe Conte mengatakan Italia sementara mampu menahan penyebaran wabah, tetapi jika ada "peningkatan eksponensial, bukan hanya Italia tetapi negara lain di dunia tidak akan mampu menghadapi situasi."
Media Jepang Yomiuri, melaporkan Jepang akan menutup semua akses masuk orang-orang dari Cina dan Korea Selatan selama dua minggu, namun belum jelas kapan tindakan tersebut akan berlaku.
Selain itu, Arab Saudi juga telah menutup pelaksanaan ibadah umrah sepanjang tahun 2020, sebuah langkah yang belum pernah terjadi sebelumnya yang menimbulkan ketidakpastian atas terselanggaranya ibadah haji tahun ini.
rap/vlz (AFP)