Kota Kumuh Gothenburg di Swedia Jadi Destinasi Paling Hijau Eropa
- bbc
Bahkan pelabuhannya yang dulu kumuh telah dibersihkan.
Pada 2011, pelabuhan menerima Penghargaan Pengiriman untuk Kontribusi Lingkungan Regional, dan merupakan yang pertama di dunia yang menyediakan tenaga darat ke kapal-kapal di dermaga, mengurangi emisi karbon.
Karena kehadiran global Thunberg dalam krisis iklim yang dimulai dengan protesnya tahun 2018 di luar Parlemen Swedia, saya bertanya-tanya tentang pengaruh Thunberg di Gothenburg.
"Greta adalah suara yang sangat penting di zaman kami," kata Katarina Thorstensson, kepala divisi keberlanjutan di dewan pariwisata setempat, Goteborg & Co.
"Tentu saja, ia memengaruhi kita semua, dengan cara yang berbeda.
"Saya pikir industri perjalanan di Gothenburg sangat menyadari pentingnya keberlanjutan, karena kami telah bekerja cukup lama dengan masalah ini. Tetapi Greta telah menegaskan pentingnya semua industri untuk ikut serta."
Khususnya, kata Thorstensson, ia "memberi keberanian kepada anak-anak muda untuk melantangkan suara mereka."
Itu bahkan terbukti saat kunjungan saya, ketika Thunberg mengirim twit "Goteborg!" dengan tagar #ClimateStrike dan #FridaysForFuture untuk menyemangati ratusan aktivis yang berunjuk rasa pada akhir September.
Selama kunjungan saya, saya menjumpai etos keberlanjutan Gothenburg sejak kereta saya dari Helsingborg meluncur ke Central Station.
Dengan lokasinya yang nyaman, pusat transportasi utama kota hanya berjarak beberapa langkah dari hotel saya, Clarion Hotel Post, kantor pos tua yang megah dengan unsur-unsur arsitektur aslinya.
Dewan pariwisata lokal menyatakan bahwa lebih dari 90% hotelnya memiliki sertifikasi lingkungan, yang berarti mereka harus memenuhi standar lingkungan dan keberlanjutan yang ditetapkan oleh organisasi regional, dan di sini, botol sampo kecil, peralatan makan plastik, dan sedotan sudah lama hilang, pertanda niat hotel untuk melupakan plastik.