Logo ABC

Canberra Jadi Salah Satu Inspirasi Ibu Kota Baru Indonesia

Akankah wilayah terpencil di Kalimantan ini menjadi ibukota baru Indonesia?
Akankah wilayah terpencil di Kalimantan ini menjadi ibukota baru Indonesia?
Sumber :
  • abc

ABC mendapatkan informasi bahwa sejumlah politisi berpengaruh di Indonesia memiliki lahan dan bisnis yang signifikan di wilayah Kaltim tersebut.

Mereka ini berpeluang mendapatkan manfaat finansial yang besar jika proyek itu berjalan.

Salah satunya, Hashim Djojohadikusumo, disebut-sebut memiliki lahan di sana.

Kepada ABC dia mengakui memiliki konsensi lahan hutan 173.000 hektar serta lahan industri dan komersial 447 hektar, yang terletak sekitar 50 kilometer dari kawasan Bukit Suharto.

"Jelas, saya menyambut baik pilihan Bukit Suharto (sebagai lokasi ibukota baru)," katanya kepada ABC melalui pesan teks.

Prabowo sendiri saat ini telah menjalin hubungan kembali dengan Presiden Jokowi.

Selain Hashim, ABC juga mendapatkan informasi bahwa Menko Maritim Luhut Panjaitan, juga memiliki usaha di bidang energi di kawasan itu.

Pada bulan Februari tahun ini dia mengonfirmasi kepemilikannya atas tambang batubara seluas 6.000 hektar di Kaltim.

An Indonesian woman sitting on a balcony grates a cassava root
Seorang warga setempat, Mukhsina, tidak keberatan jika ibukota baru RI dibangun di kampungnya.

ABC News: Phil Hemingway

Sambutan warga setempat

Penduduk lokal yang ditemui umumnya menyambut baik kabar ini, meski ada juga yang masih ragu-ragu seperti Saparudin.