Ibu Tujuh Anak, Ursula von der Leyen Jadi Presiden Komisi Eropa
- dw
Ditanya oleh DW apakah von der Leyen adalah pilihan yang baik untuk menggantikan Jean-Claude Juncker sebagai presiden Komisi Uni Eropa, pakar pertahanan dari Partai Hijau Omid Nouripour menyindir banyaknya kegagalan Bundeswehr baru-baru ini yang menjadi berita utama di Jerman.
"Situasi terkait peralatan angkatan bersenjata Jerman bukanlah kualifikasi yang diperlukan untuk pekerjaan eksekutif puncak Uni Eropa."
Terganjal skandal
Reputasi Von der Leyen sebagai perempuan yang bisa menyelesaikan sesuatu telah tercoreng dalam beberapa tahun terakhir akibat sejumlah keputusan pribadi dan skandal.
Selama masa jabatannya, beberapa proyek persenjataan utama ditunda, dan secara bersamaan terungkap juga kegiatan ekstremis sayap kanan di angkatan bersenjata dan praktik-praktik memalukan yang mempengaruhi anggota baru.
Klaimnya yang mengatakan bahwa Bundeswehr memiliki "masalah sikap" melukai citranya di antara pasukan. Baru-baru ini, dia dibuat bingung oleh pertanyaan apakah kapal pelatihan angkatan laut "Gorch Fock" masih memiliki masa depan meskipun biaya untuk merestorasinya terus meroket.
Noda-noda semacam ini lah yang telah mencoreng reputasi sempurna von der Leyen di Berlin dalam beberapa bulan dan tahun terakhir. Namun pengamat masih berpendapat bahwa prospeknya untuk mendapatkan pekerjaan di Brussels tetap baik.