Indonesia Akan Kembalikan 8 Kontainer Limbah Beracun Asal Australia
Rabu, 10 Juli 2019 - 11:38 WIB
Sumber :
- abc
Indonesia bongkar pengiriman limbah asing
Otoritas Indonesia mengatakan negaranya telah menjadi tempat pembuangan sampah oleh negara-negara barat sejak China melarang impor limbah asing.
Pihak berwenang di beberapa pulau termasuk Jawa telah menemukan plastik dalam wadah limbah kertas yang diekspor secara sah ke pabrik kertas lokal.
Limbah surat kabar yang diimpor ke Jawa Timur untuk didaur ulang.
Reuters: Antara Foto/Zabur Karuru
Pabrik itu tidak dapat menggunakan plastik, dan beberapa telah menjualnya ke pabrik tahu yang membakarnya untuk bahan bakar untuk digunakan dalam oven mereka.
Namun, plastik menghasilkan asap beracun yang menyebabkan masalah pernapasan dan mencemari saluran air setempat.