Logo BBC

Di Istanbul, Partai Erdogan Tetap Kalah Meski Pemungutan Suara Diulang

Para pendukung Partai Republik Rakyat (CHP) turun ke jalan merayakan hasil Pilkada Istanbul.-EPA
Para pendukung Partai Republik Rakyat (CHP) turun ke jalan merayakan hasil Pilkada Istanbul.-EPA
Sumber :
  • bbc

Bagi mereka, ini adalah peluang untuk mendorong perubahan di seantero negeri.

"Banyak kaum muda begitu ingin meninggalkan Turki," kata Ayca Yilmaz, mahasiswa berusia 22 tahun, kepada saya.

"Namun, sekarang kami mungkin mempertimbangkan untuk tetap bertahan. Kami kembali punya harapan."


Erdogan adalah seorang warga Istanbul dan mantan pemimpin kota tersebut. - AFP

Mengapa Pilkada ini sedemikian penting?

Presiden Erdogan, yang berasal dari Istanbul, terpilih sebagai wali kota pada 1994.

Dia mendirikan Partai AK pada 2001 dan menjabat sebagai perdana menteri dalam kurun 2003 sampai 2014, kemudian menjadi presiden.