Wanita Jepang Tuntut Penghapusan Syarat Bersepatu Hak Tinggi ke Kantor
- abc
Di Jepang seorang wanita Yumi Ishikawa meluncurkan kampanye menuntut pemerintah menghapus peraturan perusahaan yang mewajibkan wanita untuk memakai sepatu hak tinggi ke tempat kerja.
Protes Sepatu Hak Tinggi Jepang:
- #KuToo adalah gabungan dari kata dalam bahasa Jepang yaitu kutsu yang berarti sepatu dan kutsuu yang artinya rasa sakit
- Ishikawa mengatakan pria dan wanita harus memiliki hak untuk memakai sepatu hak tanpa paksaan
- Tahun lalu aktris Kristen Stewart menanggalkan sepatunya di karpet merah sebagai bentuk protes
Yumi Ishikawa, seorang aktor dan penulis yang bekerja paruh waktu pada sebuah rumah duka, telah menyerahkan petisi kepada Menteri Perburuhan dimana petisi tersebut telah ditandatangani sekitar 20 ribu orang hari Senin (3/6/2019).
Kampanye yang melawan cara berpakaian ke kantor berdasarkan gender tersebut di Jepang dikenal dengan nama #KuToo, meniru gerakan #MeToo.
Kutoo merupakan penggabungan dari beberapa kata dalam bahasa Jepang yaitu kutsu yang artinya adalah sepatu dan kutsuu yang berarti rasa sakit.
Ishikawa mengatakan aturan memakai hak tinggi pernah menjadi syarat di tempat kerjanya dan baginya telah menjadi "beban" karena dia harus berdiri dan berjalan kemana-mana sepanjang hari.
Dalam petisi daring tersebut, Ishikawa menulis sepatu hak tinggi menyebabkan beragam masalah kesehatan dan juga dapat mengubah bentuk kaki wanita.