Cara Dubes Jepang di Indonesia Gunakan Instagram untuk Berdiplomasi
- bbc
"Mereka yang akan pegang kendali nanti tahun 2045, pada ulang tahun kemerdekaan Indonesia yang ke 100," katanya.
Sejauh ini, makan siang yang diunggahnya selalu makanan Indonesia yang selalu berbeda. Dia tak takut kehabisan pilihan karena Indonesia sangat besar dengan berbagai suku yang punya makanan berbeda-beda.
"Sejauh ini, saya suka semua yang saya makan," kata Ishii. Jenis makanan kesukaannya adalah nasi atau mi dengan makanan berkuah.
Dengan makanan, Ishii ingin menunjukkan rasa sukanya pada makanan dan budaya Indonesia.
"Ini adalah satu cara untuk menunjukkan bahwa kami adalah teman baik Indonesia dan kami berharap orang Indonesia merasa Jepang dekat dengan hati mereka," kata dia.
BBC News Indonesia menyaksikan proses pengambilan foto untuk Instagram yang dilakukan oleh salah satu staf dubes. Saat difoto sebelum dan setelah makan, Dubes Ishii spontan melakukan gaya-gaya lucu.
Saat itu, karena memakai batik bergambar naga, dia pun berfoto dengan menjulurkan lidahnya.