Hari Kebebasan Pers Dunia: Berapa Wartawan Meninggal dalam Setahun
- bbc
"Pelecehan secara online dan ancaman-ancaman yang nyata kepada wartawan - terutama wartawan perempuan - telah memperburuk keadaan yang juga telah berubah," katanya.
Dalam Indeks Kebebasan Pers Dunia tahun ini, kelompok kelompok Wartawan Tanpa Batas atau Reporters San Frontier (RSF) menggambarkan situasi di Amerika Serikat sebagai "bermasalah".
"Tak pernah sebelumnya wartawan Amerika menjadi sasaran ancaman pembunuhan atau menggunakan jasa perusahaan keamanan swasta untuk mendapat perlindungan."
Amerika Serikat kini merosot dalam peringkat RSF untuk kebebasan pers tahun ini, demikian pula dengan dua negara demokrasi lainnya, India dan Brasil.
Namun, laporan ini menambahkan bahwa beberapa negara yang selama ini punya catatan buruk dalam kebebasan pers, seperti Venezuela, Rusia dan China, bahkan merosot lebih buruk.