Survei Global: Orang Indonesia Penduduk Paling Bahagia Kelima
- ANTARA FOTO/Novrian Arbi
Capaian negara Amerika Latin dianggap muncul karena kultur lokal yang mengedepankan hal-hal positif dalam kehidupan.
Ratusan ribu responden ditanyai tentang perasaan yang mereka alami sehari-hari. - Getty Images
Para peneliti Gallup fokus menanyakan perasaan yang dialami para responden satu hari sebelum jajak pendapat.
Pertanyaan yang diajukan antara lain "apakah kemarin Anda tersenyum atau cukup sering tertawa?" dan "apakah Anda diperlakukan secara layak?".
Sejumlah kalimat tanya itu diklaim untuk mengambil gambaran umum tentang perasaan seseorang setiap hari.
Sekitar 71% responden mengaku cukup bahagia. Namun di sisi lain, tingkat stres, kecemasan, dan kesedihan meningkat.
Sebanyak 39% responden mengaku merasakan kekhawatiran dan 35% lainnya tertekan sehari sebelum survei dilakukan.