Logo BBC

Dua Tahun Setelah Kekalahan ISIS, Mosul Masih Berusaha Bangkit

Suasana di Kota Mosul, Irak. - HUONG LY EDWARDS
Suasana di Kota Mosul, Irak. - HUONG LY EDWARDS
Sumber :
  • bbc

Sudah hampir dua tahun sejak kelompok jihadis yang menyebut diri mereka Negara Islam atau ISIS dikalahkan di kota terbesar kedua Irak, Mosul. Perebutan kota terjadi menyusul pertempuran yang menewaskan ribuan warga sipil. Sebagian besar wilayah kota belum dibangun kembali, dan beberapa warga semakin merasa frustasi, lapor wartawan BBC Shaimaa Khalil.

Kota Tua di bagian barat Sungai Tigris adalah jantung dan jiwa Mosul. Kini, ia hancur.

Jalanannya sebagian besar kosong, hanya ada beberapa orang dan buldoser.

Bangunan-bangunannya yang runtuh dipenuhi lubang peluru.

Kota Tua mengalami kerusakan terbesar selama pertempuran antara milisi ISIS dan pasukan pemerintah Irak.

Di kota tersebut, Masjid Agung al-Nuri yang bersejarah dan menara miring al-Hadba pernah berdiri.

Anak-anak memanjat tumpukan reruntuhan; beberapa mencari besi bekas untuk dijual.

Orang-orang bilang bahwa, sampai hari ini, jasad dan alat ledak masih terkubur di bawah reruntuhan di kota Mosul.