Pemilu Thailand Diwarnai 'Keganjilan', Media dan Peretas Dituding
- bbc
Pemilu di Thailand disebut diwarnai dengan keganjilan dan Komisi Pemilihan Umum Thailand berdalih hal itu terjadi karena kesalahan teknis manusia, media massa, hingga para peretas.
Sementara itu, dua kubu yang bersaing dalam pemilihan pertama Thailand sejak kudeta militer pada 2014 mengatakan mereka berencana untuk membentuk koalisi.
Hasil perhitungan awal Pemilu menunjukkan Partai Palang Pracha Rath (PPRP) yang pro-militer mendapat suara lebih banyak dari rakyat.
Pada saat yang sama, partai oposisi Pheu Thai saat ini memiliki jumlah kursi terbesar di parlemen.
Namun, ada banyak keluhan tentang beberapa keganjilan selama pemungutan suara hari Minggu dan proses penghitungan yang membingungkan.
Komisi Pemilihan Umum Thailand (EC) juga menghadapi kritik keras karena keputusannya untuk menunda menerbitkan hasil lengkap Pemilu tanpa memberikan penjelasan apa pun.
Sistem pemilihan umum Thailand yang rumit mengalokasikan beberapa kursi parlemen sesuai dengan jumlah suara yang masuk.