Masjid di Australia Ini Beri Kursus Bela Diri Gratis
- abc
ABC News: Nour Haydar
"Kami berusaha membuatnya sesederhana mungkin bagi masyarakat untuk memahami [bela diri] ... penting bagi orang-orang untuk mengetahui bagaimana menghadapi penembak aktif atau pelaku kejahatan bersenjata ketika mereka dikonfrontasi."
Bela diri akal sehat akan diajarkan
Al-Hammadin mengatakan dia telah mengadakan sesi serupa di Yordania dan menyarankan untuk mengadakan pelajaran serupa di masjid setelah menghadiri acara doa bersama bagi para korban dan penyintas Christchurch, Selandia Baru pada Minggu (17/3/2019) malam.
"Saya harus memenuhi tugas saya - tidak hanya untuk komunitas Muslim - tetapi komunitas yang lebih luas dan masyarakat pada umumnya," katanya.
"Karena [seorang] penembak aktif ... tidak hanya terbatas pada tempat ibadah; seorang penembak aktif dapat berada di mal, pusat perbelanjaan, dan stadion."
Sebuah pesan duka cita di tempat peringatan di Christchurch.