Logo BBC

Siti Aisyah: Sempat Berpikir Hidup Saya Akan Berakhir

Siti Aisyah bersiap memberikan keterangan setibanya di Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta, Senin (11/03). - ANTARA FOTO/WAHYU PUTRO A
Siti Aisyah bersiap memberikan keterangan setibanya di Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta, Senin (11/03). - ANTARA FOTO/WAHYU PUTRO A
Sumber :
  • bbc

Setelah kembali ke Indonesia, bertemu keluarga dan bahkan bertemu langsung dengan Presiden Joko Widodo, apa bisa Anda katakan?

Terima kasih kepada bapak Presiden Joko Widodo, terima kasih masyarakat Indonesia yang mendoakan saya, terima kasih kepada menteri-menteri yang membela saya sehingga saya bisa kembali ke Indonesia.

Bagaimana awal mula Anda kenal dengan orang yang bermuka seperti Korea atau Jepang yang diduga terlibat pembunuhan Kim Jong-nam, kakak tiri pemimpin Korut itu?

Itu saya no comment.

Apa yang bisa Anda katakan ketika masyarakat Vietnam juga meminta agar Doan Thi Huong, terdakwa kasus pembunuhan kakak tiri Kim jong-Un juga dibebaskan?

Saya doakan mudah-mudahan Doan secepatnya menyusul (dibebaskan) seperti saya.

Apa yang Anda bincangkan dengan Doan Thi Huong saat bertemu di tahanan?

Setiap bertemu Doan, saya tidak membahas pasal masalah kita.

Anda satu sel dengan dia?

Tidak satu sel. Beda sel. Kadang kita sekali seminggu kita dikeluarkan dari tahanan, keluar jalan-jalan, dan saya akan ketemu dia. Tanya apa kabar.