Logo BBC

Kashmir: Mengapa Kekerasan Terbaru Bikin Internasional Khawatir?

Anak sekolah Kashmir melewati paramiliter India.-Getty Images
Anak sekolah Kashmir melewati paramiliter India.-Getty Images
Sumber :
  • bbc

Hasilnya, sekarang ekonomi kawasan dalam keadaan rapuh, dengan angka pengangguran yang tinggi, ketidakstabilan politik dan menurut Lord Nazir Ahmed - anggota parlemen Inggris dan ahli Kashmir - menjadi tempat yang subur bagi kegiatan teroris.

Pengamat seperti Lord Ahmed meyakini bahwa tidak mengacuhkan konflik Kashmir akan mempersulit pengawasan terhadap kelompok yang menamakan diri Negara Islam dan Taliban di Afghanistan.

Siapa penguasa kawasan ?


Konflik selama berpuluh tahun berpengaruh negatif terhadap pariwisata Kashmir. - Getty Images

Kashmir sudah diperebutkan bahkan sebelum berakhirnya kekuasaan Inggris di tahun 1947 - ketika anak benua tersebut terbagi menjadi India yang sebagian besar penduduknya umat Hindu dan Pakistan yang mayoritasnya adalah Muslim.

Saat itu Maharaja Kashmir masih ragu, apakah bergabung dengan India atau bersama Pakistan - sementara tidak mungkin dilakukan pemungutan suara. Dia akhirnya memilih India sehingga memicu perang yang berlangsung selama dua tahun.

Setelah gencatan senjata disepakati, Pakistan tetap menolak mengungsikan tentaranya dan akhirnya Kashmir dibagi dua.