Logo BBC

Muslim Moro di Filipina Referendum, MILF Yakin Bisa Berkuasa

Sejumlah orang memeriksa nama mereka pada daftar pemilih referendum di Maguindanao, bagian selatan Pulau Mindanao, Filipina, Senin (21/1). - AFP/Getty Images
Sejumlah orang memeriksa nama mereka pada daftar pemilih referendum di Maguindanao, bagian selatan Pulau Mindanao, Filipina, Senin (21/1). - AFP/Getty Images
Sumber :
  • bbc

Mekanisme pemilihan

Referendum ini akan diselenggarakan dalam dua putaran. Putaran pertama digelar di wilayah ARMM saat ini yang mencakup Basilan, Lanao del Sur, Maguindanao, Sulu, dan Tawi-Tawi.

Putaran kedua diadakan pada 6 Februari di Lanao del Norte (kecuali Iligan City) dan enam kotapraja di Cotabato yang mungkin ingin bergabung dengan BARMM.

Namun, jika hasil referendum putaran pertama mayoritas `tidak`, maka putaran kedua tidak perlu digelar, sebut James Jimenez selaku juru bicara Komisi Pemilihan Umum Filipina kepada surat kabar the Inquirer .

Pertanyaan pada kertas suara ditulis dalam bahasa Filipina dengan terjemahan bahasa Arab di kawasan tempat bahasa Arab umum digunakan.

Proses referendum ini dijaga oleh sekitar 20.000 polisi dan tentara, di tengah kekhawatiran ada kelompok bersenjata yang ingin menggunakan kekerasan guna mengacaukan pemungutan suara.


Putaran pertama referendum digelar di wilayah ARMM saat ini yang mencakup Basilan, Lanao del Sur, Maguindanao, Sulu, dan Tawi-Tawi. - Reuters