Canggih, Seragam di Sekolah China Ini Bisa Lacak Keberadaan Siswa
Sabtu, 5 Januari 2019 - 10:04 WIB
Sumber :
- abc
Sekolah-sekolah di China telah mulai memberlakukan "seragam pintar" dengan chip computer yang tertanam untuk memantau pergerakan siswa dan mencegah mereka bolos sekolah.
Poin Utama Seragam Poin utama:
• Bolos atau meninggalkan kelas tanpa izin memicu alarm
• Sistem GPS melacak pergerakan siswa bahkan di luar halaman sekolah
• Beijing mendesak semua sekolah secara rutin untuk mengembangkan "kampus pintar"
Sebelas sekolah di provinsi barat daya Guizhou telah memberlakukan seragam, yang dikembangkan oleh perusahaan teknologi lokal -Guizhou Guanyu Technology -ini.
Ketika siswa memasuki sekolah, waktu dan tanggal direkam bersama dengan video pendek yang bisa diakses orang tua melalui aplikasi seluler.