Logo BBC

Musisi Legendaris Elvis Presley dapat Penghargaan dari Donald Trump

Elvis Presley topped the bill of those awarded the honour - Getty Images
Elvis Presley topped the bill of those awarded the honour - Getty Images
Sumber :
  • bbc

Trump menyebut Senator Hatch sebagai "teman baik", dan melontarkan lelucon: "Dia menyukai saya sejak awal dan karena itulah saya menyukai dia."

Namun di sisi lain, nominasi yang diberikan kepada Nyonya Adelson, istri taipan kasino dan donor Partai Republik., Sheldon Adelson, menuai kritik.

Public Citizen, kelompok kepentingan umum Amerika mengatakan kepada the Guardian, "sangat sulit mempercayai keputusan untuk menjadikan Miriam Adelson sebagai nominator Medal of Freedom hanya berdasarkan prestasi yang dia miliki."

Sementara, Miriam Adelson menyebut dia "merasa sangat terharu dan tersentuh dengan penghargaan itu".

Adapun, Gedung Putih mengklaim mereka telah mengikuti prosedur dalam menetapkan nominator, seperti yang dilakukan pemerintahan sebelumnya.

Mereka telah meminta pertimbangan dari pihak "masyarakat umum, badan penasihat, kabinet dan staf senior" dalam menentukan keputusan penerima penghargaan Medal of Freedom, ujar juru bicara Gedung Putih Lindsay Walters.

Penghargaan tertinggi bagi warga sipil Amerika Serikat adalah Medal of Freedom yang dianugerahkan presiden dan Gold Medal yang diberikan oleh Kongres.