Satu Bulan Pembunuhan Jamal Khashoggi, Apa yang Diketahui Sejauh Ini?
- bbc
Seorang pejabat Saudi kepada kantor berita Reuters mengatakan Khashoggi meninggal dunia setelah dicekik karena menolak untuk dibawa ke Saudi.
Jenazahnya kemudian "dibungkus karpet dan diserahkan kepada operator lokal untuk dibuang".
Pihak berwenang Saudi mengumumkan penangkapan 18 warga Saudi dan memecat dua pejabat senior, termasuk wakil kepala badan intelijen Ahmad al-Assiri dan penasehat senior Pangeran Mohammed, Saud al-Qahtani.
Pangeran Mohammed kepada Bloomberg News mengatakan Khashoggi meninggalkan konsulat `setelah beberapa menit atau satu jam`. - AFP
Menteri Luar Negeri Saudi, Adel al-Jubeir, menggambarkan kasus Khashoggi sebagai "pembunuhan" dan mengatakan kepada Fox News bahwa pembunuhan Khashoggi adalah "kesalahan besar".
Ia membantah bahwa Pangeran Mohammed memerintahkan pembunuhan Khashoggi.
Pada 25 Oktober, jaksa Saudi dikutip mengatakan bahwa kasus Khashoggi adalah "pembunuhan berencana".
Pada 2 November media di AS memberitakan bahwa Pangeran Mohammed, dalam pembicaraan telepon dengan pejabat Gedung Putih, menganggap Khashoggi sebagai "anggota kelompok Islam yang berbahaya".
Klaim ini dibantah Saudi.