Logo ABC

Partai Oposisi Ingin Kembalikan Pelajaran Agama di Victoria

P
P
Sumber :
  • abc

Koalisi Partai Liberal-Nasional yang beroposisi di Victoria, Australia, bertekad mengembalikan mata pelajaran agama ke sekolah negeri jika memenangkan Pemilu negara bagian itu bulan depan.

Juru bicara oposisi urusan pendidikan, Tim Smith, mengatakan mata pelajaran agama hanya akan ditawarkan sebagai pelajaran pilihan, bukan wajib.

Hal itu, katanya, akan memberikan pilihan bagi orangtua murid untuk mendidik anak-anak mereka tentang agama.

"Ini bukan masalah dakwah. Ini masalah memberikan pilihan bagi orang tua murid," ujar Smith kepada ABC.

"Kita tidak akan memaksa siapa pun untuk belajar agama," tambahnya.

"Kami rasa ini pengetahuan yang dipandang penting oleh orangtua bagi anak-anaknya. Kami harus memfasilitasinya dalam sistem pendidikan kita," kata Smith.

Pada tahun 2016, Pemerintah Victoria pimpinan Daniel Andrews dari Partai Buruh menggeser jam pelajaran agama 30 menit perminggu ke luar jam sekolah.