Logo ABC

Penanganan Kasus Pembunuhan Khashoggi Pulihkan Reputasi Erdogan

Reputasi Putra Mahkota Arab Saudi Muhammad bin Salman dan Presiden AS Donald Trump terganggu oleh kasus pembunuhan Jamal Khashoggi.
Reputasi Putra Mahkota Arab Saudi Muhammad bin Salman dan Presiden AS Donald Trump terganggu oleh kasus pembunuhan Jamal Khashoggi.
Sumber :
  • abc

Hal itu malah melemahkan kemampuan Trump memaksakan sesuatu yang positif dari Arab Saudi, seperti pengakuan bersalah yang kredibel, atau pengungkapan lokasi mayat Khashoggi.

Sebaliknya, Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan, tampaknya mempergunakan kasus ini untuk menegakkan kembali reputasinya.

Reputasinya sebelum kasus ini terjadi anjlok akibat kebijakan ekonomi, inflasi tinggi dan sanksi menyakitkan dari AS akibat penahanan seorang pendeta asal AS.

Saudi King Salman and Crown Prince Mohammed bin Salman shake hands with a son of Jamal Khashoggi and another family member. Raja Arab Saudi Salman bin Abdul Azis menyampaikan ucapan duka cita kepada Salah, anak dari Jamal Khashoggi.

Saudi Press Agency via AP

Presiden Erdogan sendiri tak kurang kerasnya dalam menindaki oposisi, memecat 4.000 hakim dan jaksa serta memenjarakan 177 orang jurnalis.

Namun semua itu sama sekali terlupakan selama beberapa minggu terakhir.