Pemilu Afganistan 'Makan' Korban Tewas, Pemungutan Suara Diperpanjang
- bbc
Seperti apa kekerasan yang terjadi?
Setidaknya 15 orang tewas akibat bom bunuh diri di Kabul. Sekitar tiga orang dilaporkan tewas dan 30 orang lainnya terluka dalam insiden serangan di Kabul, menurut laporan AFP.
Merujuk kantor berita AP, dua polisi terluka saat hendak meredakan ledakan di dekat TPS di kawasan barat laut Kabul. Tiga orang tewas dan 50 korban lainnya luka-luka di kota Kunduz, sementara dua orang lainnya tewas akibat ledakan di Nangarhar, demikian dilansir AFP.
Personel kepolisian turut menjadi sasaran serangan di Provinsi Ghor. Setidaknya empat polisi tewas akibat ledakan, walau terdapat catatan lain yang menyebut jumlah korban tewas mencapai 11 orang.
Kementerian Pertahanan mengerahkan 70 ribu personel untuk memastikan pemilu berlangsung aman. Namun hampir satu per tiga TPS tutup karena alasan keamanan.
Persoalan yang ada bukan hanya keamanan. Pemilu sebelum ini juga diwarnai korupsi dan suap. Terdapat penambahan jumlah suara, dua suara untuk satu pemilih, hingga intimidasi terhadap pemegang suara.
Mengapa pemilu ditunda?