Mantan Penasihat George W Bush Diajukan Trump Jadi Hakim Agung
Selasa, 10 Juli 2018 - 10:40 WIB
Sumber :
- bbc
Kavanaugh bisa menjadi hakim agung asalkan dia meraih suara mayoritas dari 51 anggota Senat.
Namun, lantaran Senator John McCain sedang berjuang melawan kanker di Arizona, Partai Republik maksimal hanya bisa mengumpulkan 50 suara.
Sebelum keputusan ditentukan, calon hakim agung harus menghadapi berbagai pertanyaan dari Komite Hukum Senat yang bisa berlangsung berhari-hari.
Kubu Demokrat hampir pasti menanyakan putusan Roe v Wade pada 1973 mengenai legalisasi aborsi.
Di lain pihak, kubu konservatif sejak lama menghendaki putusan itu dibatalkan.