Menlu Jepang-Sekjen ASEAN Bertemu di Jakarta, Bicara Apa
- VIVA/Dinia Adrianjara
VIVA – Pada hari terakhir kunjungannya di Indonesia, Menteri Luar Negeri Jepang Taro Kono melakukan pertemuan dengan Sekjen ASEAN, Lim Jock Hoi. Pertemuan tersebut menegaskan kembali komitmen Jepang untuk mendukung visi dan misi ASEAN.
Dalam diskusi yang berlangsung tertutup selama sekitar 20 menit, beberapa hal yang dibahas Menlu Jepang dan Sekjen ASEAN antara lain peringatan 45 tahun hubungan ASEAN-Jepang dan pembahasan isu-isu terkini di kawasan.
"Keduanya bertukar pandangan tentang isu regional seperti Laut China Selatan (LCS) dan Korea Utara. Pembicaraan antara Menlu dengan Sekjen bersifat terbuka dan saling bertukar pandangan," kata Duta Besar Jepang untuk ASEAN, Kazuo Sunaga di Sekretariat ASEAN, Jakarta Selatan, Selasa, 26 Juni 2018.
Dubes Sunaga melanjutkan, keduanya juga membahas peringatan 45 tahun hubungan persahabatan Jepang dengan ASEAN yang akan dirayakan pada tahun ini.
"Jepang selalu mendukung sentralitas, kesatuan dan konektivitas ASEAN. Itu adalah hal penting. Meski tidak membahas secara detail namun Jepang mendukung konektivitas ASEAN di bawah strategi Indo-Pasifik yang bebas dan terbuka," ujar Sunaga.
Selama melakukan kunjungan perdananya ke Indonesia, kemarin Menlu Kono telah bertemu dengan Presiden Joko Widodo, Menteri Luar Negeri Retno Marsudi dan Menteri Koordinator bidang Kemaritiman Luhut Binsar Pandjaitan. Salah satu fokus kunjungan Kono adalah untuk meningkatkan hubungan bilateral di berbagai bidang strategis seperti ekonomi, perdagangan dan pariwisata.
Hari ini, Menlu Kono akan melanjutkan kunjungannya ke Bangkok, Thailand, untuk menghadiri pertemuan Konferensi Kerja Sama antara Negara-negara Asia Timur untuk Pembangunan Palestina atau CEAPAD.